kampunginggris.co

back to Blog
Rabu, 20 November 2019

Cara Memanggil Teman Ala-Ala Bahasa Inggris

Pernah kebayang untuk jadi orang ala-ala bule dan manggil temanmu ala-ala inggris? Beruntung sekali, kita bertemu dan kita akan bicara tentang panggilan dalam Bahasa Inggris. Biasanya digunakan untuk memanggil teman laki-laki. But, never mind jika digunakan untuk teman perempuan, asalkan sudah akrab bangeeet!

Tapi ini untuk memanggil temanmu, ya. Bukan bapakmu. Saya kurang menyarankan jika digunakan untuk memanggil Bapakmu dengan kata-kata yang akan kita bahas ini. 😀

BUDDY

Jangan bayangkan Buddy Anduk loh, ya. Atau jangan-jangan kamu ingat “Ini ibu Buddy’ bukan bukan bukan… beda. Ini panggilan untuk teman yang sudah sangat akrab (Cenderung untuk teman laki-laki).

Contoh :
– Hi Buddy! Let’s hangout!
(Hi Kawan! nongkrong yuk!)

PAL

Digunakan untuk memanggil teman yang super duper akrap (Cenderung untuk laki-laki).

Contoh :
I need you pal!
(Aku membutuhkanmu, kawan)

Tapi please banget, jangan cari kawan hanya karena kamu butuh ajah.

MATE

Haish… Bukan soul-MATE loh ya. Mate berarti sama seperti Friend atau teman. You know! kata mate lebih sering digunakan dalam bahasa Inggris British dan lagi-lagi cenderung untuk laki-laki.

Contoh:
Do you need coffee, mate?
(Apakah kamu butuh kopi, mate?)

DUDE

Stop! Ini bukan DUDE-HERLINO loh ya. Tapi panggilan untuk teman laki-laki sebagai pengganti kata man atau boy.

Contoh :
Hey dude, what are you doing
(hey kawan, kamu lagi ngapain?)

Mau panggil temanmu dengan panggilan lain juga boleh. Kalian kan terbiasa manggil tapi dia sedang berada dipanggilan lain juga. Hehehe

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.