Clause: Independent dan Dependent Cluse
Dalam susunan tata bahasa, kita telah mengenal istilah kata, kalimat, frasa, dan klausa, bahkan telah menggunakannya untuk berkomunikasii sehari-hari. Tapi apakah kita benar-benar tahu bagaimana pengertian dan cara penggunaanya? Yang mana sih frasa itu? Apa perbedaan frasa dan clausa? Terlebih bagi kalian yang sedang belajar bahasa inggris nih. Jangan galau ya, kita akan bahas satu persatu. Postingan kali ini, akan mengupas tuntas istilah clause dalam bahasa Inggris. Mari merapat!!
KENALAN DENGAN CLAUSE
Clause adalah kumpulan kata dalam bahasa Inggris yang berisi subyek dan kata kerja. Pengertian ini sedikit mirip dengan kalimat (sentence). Tapi ternyata, tidak semua klausa yang berisi subyek dan kata kerja dapat dikatakan sebagai kalimat. Ada juga klausa yang tidak bisa berdiri sendiri dan tidak dapat memberikan makna utuh jika tidak ada kalimat lain. Klausa ini disebut dengan dependent clause. Sedangkan klausa yang mempunyai makna sebaliknya, disebut dengan independent clause.
INDEPENDENT CLAUSE
Independent artinya berdiri sendiri, tidak bergantung, mandiri. Dari artinya saja sudah bisa diketahui bahwa independent clause adalah kumpulan kata yang terdiri dari subyek dan kata kerja yang bisa berdiri sendiri dan memiliki makna utuh. Ia bisa berfungsi sama sebagai kalimat. Contohnya, “Fina buys a book.” Kumpulan kata tersebut memberi pengertian bahwa ‘Fina membeli sebuah buku’, pekerjaan jelas: membeli (buys), yang dibeli jelas: sebuah buku (a book), makna utuh dan jelas.
Contoh lain:
Kasih goes to school.
Intan and Rudi read a magazine.
They speak English.
DEPENDENT CLAUSE
Berbanding terbalik dengan independent clause, dependent artinya bergantung, tidak bisa berdiri sendiri. Ia tidak dapat memberikan makna yang utuh tanpa adanya kalimat lain yang menyertai. Contoh: “When Fina buys a book” klausa ini terkesan nanggung dan tentunya memunculkan pertanyaan lain, ‘apa yang terjadi setelah Fina pergi ke pasar?’ Kata ‘when’ berfungsi sebagai kata penanda klausa dependen. Jika kata tersebut mengawali sebuah klausa, maka akan merubah independent clause ke bentuk dependent. Kata yang biasa digunakan sebagai penanda dependent clause adalah after, as, though, because, before, to, since, whenever, so dan lain sebagainya. Lihat selengkapnya di sini.
Lalu bagaimana agar dependent clause memiliki makna yang utuh? Gabungkan dengan kalimat lain dan jadikan sebagai anak kalimat. Sebagai anak kalimat dependent Clause terbagi menjadi beberapa jenis, noun clause, adjective clause, dan adverbial clause.
- Noun Clause
Fungsi noun clause ini sebagai subyek atau obyek dalam kalimat.
- Contoh: I know what you feel
That you are happy, surprised me.
- Adjective Clause
Adjective Clause berfungsi untuk menjelaskan noun.
Contoh: The girl wearing red dress swept the foor
- Adverbial Clause
Adverbial clause berfungsi menjelaskan keterangan tempat.
contoh: I know where you go
Sekian kenalannya, semoga bermanfaat!
TAGS: CONJUNCTION, GRAMMAR, PART OF SPEECH, TENSES